-->

Harga Tiket Masuk Curug Cikaso Sukabumi Jawa Barat Terbaru dan Alamat Lokasinya

Harga Tiket Masuk Curug Cikaso Sukabumi Jawa Barat Terbaru dan Alamat Lokasinya. Wisata joss kali ini akan memberikan info tempat wisata curug di sukabumi jawabarat yang sangat keren yaitu curug cikaso, curug cikaso yang berada di sukabumi ini mempunyai nama asli curug luhur, dikarenakan sumber mata air berasal dari sungi cikaso sehingga penduduk setempat memberi nama curug ini dengan nama curug cikaso.

Kita akan disugukan dengan keindahan curug cikaso yang memiliki ketinggian hanya 30 meter saja, dengan lebar curug sekitar 100 meter. Curug cikaso ini mempunyai tiga saluran air (tiga curug) yang diberi nama dengan Curug asepan, curug meong dan curug aki. Aliran air dari ketiga curug ini bermuara di sebuah kolam sebagai tempat penampungan airnya.

Kita akan mendapatkan kesejukan udara di curug cikaso ini dan pastinya mendapatkan spot spot alam yang sangat bagus luar biasa. Rute perjalanan menuju curug cikaso ini juga tidak terlalu sulit kok, jika kita berangkat dari sukabumi arahkan kendaraan anda menuju jampang kulon lanjutkan ke surade, nah curug cikaso ini terletak di sebelah kiri sebelum sampai di surade atau lebih tepatnya di simpang tiga jalan cikaso.

Untuk menuju tempat lokasinya dari tempat parkir atau pintu masuk curug cikaso ada dua alternatif yaitu :
1. Kita dapat melalui jalur hutan persawahan dengan jalan kaki
2. Dengan menyewa perahu dengan biaya kurang lebih Rp. 65.000 per perahu pulang pergi, kita akan menyusuri sungai hingga sampai di curug atau air terjun cikaso.

Nah pastinya sobat traveller bertanya berapa sih harga tiket masuk ke curug cikaso sukabumi ini?, anda hanya membayar biaya tiket masuk sebesar Rp. 5.000 per orang, Tiket parkir kendaraan mobil Rp. 15.000 per mobil. Tiket perahun Pulang Pergi 65.000 per perahu. 

Anda dapat menggunakan google map atau peta google saat menuju curug cikaso disini.

Nah demikian info lengkap harga tiket masuk ke curug cikaso sukabumi lengkap dengan rute perjalanan menggunakan google map atau peta google. Jangan lupa untuk melihat info tempat wisata di sukabumi lainnya yang tak kalah keren dan menarik.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Harga Tiket Masuk Curug Cikaso Sukabumi Jawa Barat Terbaru dan Alamat Lokasinya"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel